Ucapan Hari Raya Idul Fitri 2022

Ucapan Idul Fitri - Kumpulan ucapan Idul Fitri 1 Syawal 1443 H sering kali dijadikan status WA, Instagram ataupun dikirim kepada teman dan keluarga.

Ucapan selamat lebaran kerap dikirimkan sebagai simbol penyampaian permohonan maaf, atas segala salah dan khilaf yang pernah dilakukan.

Idul fitri sendiri menjadi simbol kembalinya umat muslim ke kondisi fitrah atau bersih, maka sering kali sesama umat muslim saling bermaaf-maafan di hari raya Idul Fitri.

Sebagai umat muslim yang saat ini berpuasa, tentu kita tahu bahwa sebentar lagi akan memasuki hari raya Idul Fitri.

Berbicara tentang Idul Fitri atau Lebaran, apakah kamu sudah menyiapkan inspirasi kata ataupun ucapan hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H?

Kalau belum, berikut inspirasi kumpulan ucapan selamat Idul Fitri 2022.

Ucapan Idul Fitri 1 Syawal 1443 H

Ucapan Idul Fitri 1 Syawal 1443 H

Umat muslim yang sudah menjalankan ibadah puasa selama 1 bulan penuh, akan meraih kemenangan di hari raya Idul Fitri.

Buadaya yang cukup sering ditemukan ketika menjelang hari raya Idul Fitri khususnya di Indonesia adalah, masing-masing orang kerap bermaaf-maafan dengan mengirimkan kata kata mutiara, dan ucapan selamat lebaran.

Simak inspirasi ucapan Idul Fitri 2022 berikut ini.

Ucapan Idul Fitri untuk Sahabat

Dear sahabat. Meski tak saling berjumpa, izinkan aku untuk meminta maaf atas segala kesalahan yang ku perbuat. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H, mohon maaf lahir dan batin.

Ramadhan membasuh hati yang berjelaga, saatnya meraih rahmat dan ampunan-Nya. Untuk lisan dan sikap yang tak terjaga, mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H.

Meski raga tak mampu berjumpa, jangan biarkan pandemi menggerus benteng pertemanan kita. Semoga hari ini dapat menjadi pintu kemenangan. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

 

Untuk lisan yang tak terjaga, janji yang tak terpenuhi, hati yang kerap berprasangka. Dengan penuh keikhlasan mohon maaf lahir dan batin.


Ketika hati bergejolak, di sanalah naluri mengatakan untuk meminta maaf. Taqobbalallahu minna waminkum. Minal aidzin wal faidzin. Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin. 


Ucapan Idul Fitri untuk Orang Tua

Salah tak bisa dicegah, dendam tak akan menyelesaikan masalah, izinkan aku memohon maaf agar langkah ke depan menjadi mudah. Selamat Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin saya haturkan pada Papa dan Mama di rumah.


Tiada yang lebih indah dari kasih sayang orang tua. Meski dosaku setinggi gunung, namun kau selalu memaafkannya. Izinkan aku untuk meminta maaf lagi di hari yang suci ini. Selamat Hari Raya Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin.

 

Tidak ada yang sempurna di dunia ini, namun terkadang ego hati menguasai diri sehingga dapat melukai perasaan orang lain. Di momen yang fitri ini, izinkan anakmu memohon maaf setulus hati agar damai selalu menyelimuti kehidupan ini. Mohon maaf lahir dan batin ya, Papa dan Mama.


Jika jiwa sebening air, jangan sampai menjadi keruh. Jika hati seputih awan, jangan sampai menjadi mendung. Raih kemenangan bersama dengan saling memaafkan. Selamat Idul Fitri 1443 H. Mohon maaf lahir dan batin untuk Ayah dan Ibu tersayang.


Suara takbir berkumandang serta tabuhan bedug di hari raya membuatku rindu rumah. Ingin rasanya aku pulang, tapi keadaan yang tak mengizinkan. Selamat Hari Raya Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin, Ibu dan Ayah. Maaf aku tak bisa pulang.


Ucapan Idul Fitri Romantis untuk Pacar

Begitu banyak kisah telah terjalin, begitu banyak kenangan telah tercipta, kisah dan kenangan segala tentang kita, namun terkadang ada terselip khilaf. Hari ini kupinta maaf atas khilafku. Minal aidzin wal faidzin, Mohon maaf lahir dan batin.

 

Meski kamu sering ngeselin, meski kamu masih suka nggak pengertian padaku, aku yakin kamu nggak pernah berhenti berusaha menjadi yang terbaik untukku. Aku memaafkanmu atas segala kesalahan yang pernah kamu buat. Maafkan aku juga sayangku. Selamat Idul Fitri 1443H, mohon maaf lahir dan batin.


Bumi boleh lupa berputar, mentari boleh lupa bersinar, burung boleh lupa bernyanyi, angin boleh lupa berhembus. Namun aku tak akan lupa, mengirim ucapan untuk yang tercinta. Selamat bergembira di hari fitri nan ceria. Selamat lebaran, mohon maaf lahir dan batin.


Sebening embun di pagi hari, seputih kapas tanpa biji, seperti itulah suasana hati. Berharap selamanya seperti ini dengan pribadi positif sepanjang hari. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir batin.


Ada kata-kata yang tak perlu diucapkan, ada pula perasaan yang tak perlu diungkapkan. Namun di hari nan fitri ini dirimu tak mungkin terlupakan. Selamat Idul Fitri. Semoga Allah SWT selalu melimpahkan rahmat-Nya untukmu dan keluarga.

 
Itulah beberapa inspirasi ucapan Idul Fitri 1443 H untuk sahabat, orang tua dan pacar. Kumpulan kata-kata Idul Fitri di atas bisa kamu jadikan status WhatsApp ataupun Instagram.

Semoga amal ibadah kita di bulan Ramadhan kemarin diterima oleh Allah, dan kita raih kemenangan di hari yang Fitri. Selamat Lebaran 2022.

Kumpulan Kata Lainnya

*

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama